Hi, Passioner!

Our Products

Close

Search Product

Tampil Pede dengan Aksesori Berlian, Kenali Dulu Ciri-ciri Berlian Asli

Setiap orang pasti sepakat kalau berlian asli sangat menggugah dan memesona. Siapapun yang memakainya jelas saja semakin pede alias percaya diri dan meningkatkan status sosial pemakainya. Tentunya kamu juga mau dong memaksimalkan gayamu dengan berlian asli.

Nah, sebelum membelinya, kamu wajib mengenal dulu ciri-ciri berlian asli dan berkualitas agar penampilanmu semakin berkesan dan jadi pusat perhatian semua orang. Aspek 4C (Clarity, Color, Cut, dan Carat) menjadi pedoman utama yang harus dipahami untuk membeli berlian asli.

Namun, selain keempat aspek tersebut, ada ciri-ciri lainnya dari berlian asli. Langsung saja yuk, simak ciri-ciri berlian asli di bawah ini:

  1. Kejernihan (Clarity)

Berlian asli biasanya memiliki sedikit atau tak ada cacat jika dilihat dengan mata telanjang. Pun, tak ada inklusi atau bintik-bintik di dalam berlian yang bisa mempengaruhi kejernihan dan keindahan batu berlian.

  1. Warna (Color)

Berlian asli cenderung tak memiliki warna atau punya warna samar. Bagi pecinta berlian biasanya menginginkan berlian yang benar-benar tak berwarna (colorless).

  1. Potongan (Cut)

Selanjutnya, yang menjadi ciri berlian asli adalah potongannya. Berlian asli tentu saja memiliki potongan yang presisi dan simetris, yang memudahkan cahaya masuk dan memnatul kembali dengan kilauan indah.

  1. Karat (Carat)

Karat adalah satuan berat untuk berlian. Berlian asli biasanya memiliki berat yang konsisten dengan ukuran dan bentuk yang diharapkan.

  1. Uji Cahaya (Light Test)

Nah, untuk mengetahui berlian asli atau palsu, kamu perlu mencoba dengan uji cahaya. Kamu bisa meletakkan berlian asli di atas kertas putih dan sorot berlian tersebut dengan senter. Jika itu berlian asli, maka kamu akan melihat cahaya yang dipantulkan terlihat seperti lingkaran atau pola batu es dan bukan warna pelangi.

  1. Sertifikat GIA

Satu lagi untuk tahu berlian asli atau palsu adalah mengantongi sertifikat dari Gemological Institute of America atau GIA. Sertifikat GIA merupakan bukti otentik yang menjamin sebuah berlian itu asli. Sertifikat ini memberikan informasi tentang aspek 4C (Clarity, Color, Cut, dan Carat) serta informasi lainnya tentang berlian.

Nah, sekarang kamu sudah tahu kan ciri-ciri berlian asli. Untuk memastikan keaslian berlian perlu alat khusus dan pengalaman yang cukup. Untuk itu, kamu harus membelinya di toko terpercaya dan tentu memiliki reputasi baik seperti Diamond n Co.

Diamond n Co menawarkan koleksi-koleksi perhiasan berlian unik dan modern untuk para milenial yang selalu ingin tampil bergaya di segala suasana. Koleksi Diamond n Co juga memiliki sertifikat GIA yang sudah jelas keaslian dan kualitasnya. 

So, tunggu apa lagi? Lengkapi gayamu dengan perhiasan berlian modern dan stylish dari Diamond n Co. Butik Diamond n Co sudah tersebar di kota-kota besar di seluruh Indonesia dan kamu juga bisa melihat koleksinya di www.diamondnco.id .

Back to Top