Ini Dia 8 Cara Merayakan Imlek dengan Orang Tersayang Biar Suasana Lebih Meriah

Imlek 2024 segera tiba. Etnis Cina di Indonesia sudah mulai sibuk dengan berbagai persiapan untuk merayakan tahun baru kepercayaan mereka. Di momen ini, perayaan dimulai dengan berkumpul untuk menghormati dewa dan leluhur. Biar momen ini lebih terasa kesakralannya, Diamond&Co sudah buat informasi menarik tentang cara merayakan imlek dengan orang tersayang.
Baca juga: Imlek 2024: Sambut Tahun Baru dengan Semangat Shio Naga Kayu
Beberapa Cara Merayakan Imlek dengan Orang Tersayang
Tahun Baru Imlek lebih dari sekadar malam. Perayaan ini berlangsung selama 15 hari dan ada banyak hal seru yang bisa dilakukan, tradisi-tradisi yang harus dituruti, dan makanan-makanan enak disajikan. Nah, Diamondlovers, ini dia beberapa caranya!
1. Gotong Royong Beres-beres: Singkirkan Nasib Buruk
Beres-beres bersama adalah hal pertama yang bisa dilakukan untuk menyambut Imlek 2024. Maka dari itu, Diamondlovers mudik lebih awal deh, biar bisa merasakan keseruan bergotong royong membersihkan rumah dan lingkungan sekitar. Kegiatan ini bukan cuma agar rumah jadi nyaman, tapi ini sama dengan mengusir nasib buruk yang datang di tahun lho.
2. Mendekorasi Rumah dengan Warna Merah dan Emas
Perayaan yang seru butuh dekorasi yang seru juga ‘kan? Salah satu tradisi asyik saat imlek adalah memasang dekorasi kertas merah di jendela, pintu, dan sekitar rumah. Katanya, tradisi ini berasal dari legenda kuno tentang binatang bernama Nian yang konon sangat takut dengan warna merah.
Oh ya, merah juga simbol kekuatan, kebahagiaan, dan semangat hidup, jadi sebaiknya pakai warna merah di mana-mana dalam dekorasi Imlek.
Meskipun dekorasi tradisional Imlek biasanya berwarna merah, tapi ada aksen emas yang biasanya digunakan sebagai padanannya. Warna emas itu adalah simbol kekayaan, nasib baik, dan kemakmuran.
3. Membaca Ramalan Zodiak Cina
Tradisi Tiongkok bilang setiap tahun baru itu punya ciri khas salah satu dari 12 hewan dalam zodiak khusus yang disebut dengan Shio. Shio tersebut adalah: Tikus, Lembu, Harimau, Kelinci, Naga, Ular, Kuda, Domba, Monyet, Ayam Jago, Anjing, dan Babi. Eh, Imlek 2024 ini adalah shio Naga Kayu. Diamondlovers yang lahir di shio ini, siap-siap untuk bersinar lebih terang!
4. Bagi-bagi Angpau
Diamondlovers, pasti nunggu dapat angpau ‘kan? Ini adalah salah satu tradisi yang paling ditunggu dari rangkaian perayaan imlek. Angpau adalah amplop merah yang berisi uang. Ini nih cara merayakan imlek dengan orang tersayang yang seru.
5. Memasak Makanan Tradisi Imlek dan Hidangan Penutupnya
Makanan adalah bagian super penting dari perayaan Imlek 2024 dan imlek secara keseluruhan. Historisnya, perayaan Tahun Baru Imlek itu berlangsung selama 15 hari, dan tiap hari dan waktu ada makanan khusus yang dimakan. Misalnya, di lima hari pertama tahun baru, orang biasanya makan mie panjang umur. Atau pangsit yang menyerupai bentuk bulan purnama.
Selain hidangan utama, ada makanan penutup yang biasanya disajikan saat Imlek, yang melambangkan kekayaan, kebahagiaan, dan keberuntungan. Hidangan yang disajikan adalah jeruk keprok, kue almond, dan kue keranjang.
6. Berkunjung ke Klenteng atau Tempat Ibadah
Jika memungkinkan, pergilah bersama-sama ke klenteng atau tempat ibadah terdekat untuk menghadiri upacara keagamaan Imlek. Ini adalah cara yang baik untuk merayakan budaya dan tradisi Imlek secara lebih mendalam.
7. Menyalakan Petasan dan Kembang Api bersama-sama
Perayaan Tahun Baru Imlek kurang afdol tanpa kembang api dan petasan, soalnya makhluk menakutkan yang bernama Nian konon amat takut sama cahaya dan kebisingan. Selain itu, suara kembang api juga katanya bisa membangunkan naga ajaib yang terbang di langit untuk bawa hujan musim semi supaya hasil panen melimpah.
8. Cincin Emas Berlian untuk Rayakan Imlek 2024
Diamond Ladies Ring DRF0190 |
Diamond Ladies Ring Papillon DRF0348 |
IDR 5,270,000 Diamond 18 = 0.1260 TCW NC/VS
Specification Diamond 18 = 0.123 TCW NC/VS |
IDR 8,753,000 Tampil cantik dan berkilau dengan cincin berlian dari Diamond & Co.
Specification Diamond 14 = 0.184 TCW NC/VS |
Sudah jadi kelaziman kalau saat merayakan Imlek, masyarakat memakai pakaian bernuansa emas. Biar penampilan lebih sempurna, pertimbangkan koleksi menarik dari Diamond&Co agar outfit imlek-mu lebih menarik.
Diamond Ladies Ring DRF0190
Cincin adalah salah satu item perhiasan yang paling banyak digunakan. Nah, biar outfit imlek kami lebih OK, ada Diamond Ladies Ring DRF0190 yang kami rekomendasikan.
Cincin ini punya desain infinity punya makna yang bagus. Seperti artinya, inifity artinya tidak terbatas. Ini menyimbolkan bahwa semoga tahun baru Imlek, keberuntungan yang luas tanpa batas. Eh, cincin ini punya 18 butir berlian dengan keterangan 0.126 TCW NC/VS.
Diamond Ladies Ring DRF0348
Rekomendasi cincin emas berlian untuk melengkapi cara merayakan imlek dengan orang tersayang adalah Diamond Ladies Ring DRF0348. Desain kupu-kupu pada cincin yang punya 14 butir dengan total 0.159 TCW NC/VS bukan tanpa makna lho.
Dalam kepercayaan Tiongkok, kupu-kupu itu melambangkan keindahan, keanggunan, kegembiraan, dan musim panas serta umur panjang. Jadi, pas sekali dikenakan untuk merayakan imlek bersama orang tersayang.
Jadi, itu dia cara merayakan Imlek dengan orang tersayang yang bisa ciptakan momen lebih seru. Siap menyambut tahun baru lebih baik? Jangan lupa kenakan perhiasan favoritmu dari Diamond&Co untuk sempurnakan momen. Selamat tahun baru Imlek!