Hi, Passioner!

Our Products

Close

Search Product

Batu Emerald/Zamrud: Mengenal Efek Positif dan Negatif yang Menimbulkan Pro dan Kontra

batu emerald/zamrud adalah

Batu emerald/zamrud adalah batu permata yang punya keistimewaan lho, Diamondlovers. Ia termasuk salah satu batu permata yang paling memikat hati. Salah satu sebabnya adalah karena ia membawa efek positif yang penting buat hidup kamu. Tapi, jangan langsung tergoda melihat batu zamrud yang bersertifikat. Terkadang, tidak semua jenis zamrud cocok buat kamu.

Banyak yang percaya kalau Batu permata ini punya kekuatan magis yang menghasilkan energi tertentu lho. Konon kalau zamrud tidak cocok dikenakan pada seseorang, bisa mempersulit hidup. Jadi, sebelum nekat pakai, lebih baik pelajari dulu efek positif dan negatif dari batu zamrud ini, biar tenang memakainya!

Baca juga: Pesona Batu Emerald/Zamrud: Bukti Keajaiban Alam yang Bikin Orang Terkagum-kagum

Efek Positif Memakai Batu Emerald/Zamrud

Salah satu fakta yang sudah menyebar ke seantero dunia yaitu bahwa batu emerald/zamrud adalah permata yang punya kekuatan positif. Jadi, selain bikin penampilan OK, memakai batu ini juga mendatangkan kebaikan. Misalnya:

1. Meningkatkan Fokus dan Kejernihan Pikiran

Nah, Diamondlovers, ada yang seru nih tentang batu permata zamrud! Banyak yang bilang kalau zamrud bisa bikin pikiran lebih jernih dan fokus. Penganut terapi batu permata itu percaya kalau batu ini bisa bikin kita mampu berpikir lebih jelas, dan meningkatkan kemampuan otak secara keseluruhan.

2. Menyeimbangkan Emosi

Efek positif lainnya adalah konon batu emerald/zamrud adalah batu yang punya kekuatan mempengaruhi pikiran, biar lebih tenang dan damai. Jadi, saat stres dan cemas melanda, pakai zamrud bisa bantu meredakan turbulensi emosi tersebut. Jadi, bukan cuma cantik, zamrud juga bisa jadi sahabat baik buat emosi kita.

3. Menguatkan Hubungan

Dengar cerita, katanya zamrud punya kekuatan untuk menguatkan hubungan cinta, lho. Vibrasi positif yang terpancar dari batu ini bikin hubungan jadi harmonis dan penuh cinta. Bahkan, ada beberapa kepercayaan yang mengatakan kalau meningkatkan toleransi dan empati antar pasangan. Inilah yang bikin zamrud jadi simbol kesetiaan dan persatuan dalam hubungan, Diamondlovers.

4. Mendatangkan Kemakmuran dan Kelimpahan

Dalam budaya tertentu, zamrud disebut sebagai simbol kemakmuran dan kelimpahan. Katanya batu permata ini mampu menarik kekayaan dan kesuksesan finansial ke dalam kehidupan si pemakainya. Asosiasi positif ini berkontribusi pada popularitas zamrud yang tidak hanya memberikan keindahan tetapi juga mendatangkan keberuntungan.

5. Punya Sifat Menyembuhkan

Selain efek positif yang memberikan pengaruh pada emosi dan mental, ada kepercayaan kalau batu emerald/zamrud adalah batu yang punya khasiat penyembuhan. Para terapis penyembuhan kristal berpendapat kalau batu ini bikin penyakit jantung, tulang dam mata sembuh.

Baca juga: Panduan Cerdas Membeli Perhiasan Batu Emerald/zamrud Green: Intip 5 Tips Ala Diamond&Co Ini

Efek Negatif Yang Terkandung Dalam Batu Emerald/Zamrud

Meskipun permata ini sering dipuji karena kemampuannya meningkatkan fokus mental, beberapa orang mengingatkan terhadap radiasi yang berlebihan yang bisa memicu rasa gugup meningkat, dan menyebabkan keadaan hiperaktif. Selain itu, ada juga efek negatifnya, misalnya saja:

1. Gangguan Keseimbangan Emosi

Bertentangan dengan kepercayaan yang menyebutkan kalau zamrud mampu meningkatkan keseimbangan emosional, orang-orang yang kontra dengan pandangan ini berpendapat bahwa mengandalkan batu permata untuk kesejahteraan emosional bisa mengganggu keseimbangan emosional alami seseorang. Hal ini disebabkan karena adanya ketergantungan pada faktor eksternal yang menghambat perkembangan selfdefense mechanism.

2. Over Pede Secara Finansial

Efek negatif dari batu emerald/zamrud adalah ia bisa bikin seseorang terlalu percaya diri dengan kondisi finansialnya. Hal ini disebabkan karena ia menganggap bahwa permata ini adalah sumber dan simbol kesuksesan. Perlu diingat bahwa kesuksesan tidak hanya bergantung pada sebuah benda.

Nah, itu dia informasi tentang efek positif dan negatif batu emerald/zamrud. Batu ini menarik karena aspek historis dan keunikan, namun perlu dilihat dengan perspektif seimbang. Pengalaman individu bisa berbeda-beda. Apakah kamu menerima energi positif atau mendekatinya dengan hati-hati, perjalanan dengan zamrud tetap menjadi eksplorasi pribadi akan keindahan dan interaksi antara alam dan persepsi manusia. Tapi satu hal yang pasti, Diamond&Co punya koleksi cantik yang tak kalah menenangkan, kami menamainya dengan Serene Collection.

Diamond Ladies Earrings DEF0120

Diamond Ladies Ring DRF0391

Diamond Pendant DPF0034

IDR 4,340,000

Descriptions & Detail

Diamond 8 = 0.0660 TCW NC/VS

 

Specification

Diamond 8 = 0.066 TCW NC/VS

IDR 5,000,000

Descriptions & Detail

Tampil cantik dan berkilau dengan cincin berlian dari Diamond & Co.

 

Specification

Diamond 26 = 0.109 TCW NC/VS

IDR 4,274,000

Descriptions & Detail

 

Specification

Diamond 7 = 0.091 TCW NC/VS

Koleksi ini kami jadikan highlight di bulan penuh Cinta ini. Ciri khas dari koleksi ini adalah bentuk Love yang mengindikasikan cinta tulus dan menenangkan yang dipercantik dengan berlian-berlian alami asli. Seperti makna dari kata Serene itu sendiri, setiap piece koleksi ini dibuat dengan harapan agar Diamondlovers selalu dibalut cinta di setiap langkah.

Seperti makna yang selalu diyakini oleh semua orang, cinta bikin dunia indah. So, stay in love and spread more love to the universe!

Back to Top