Hi, Passioner!

Our Products

Close

Search Product

Bunga Peony dan Perhiasan: Mengenal Kaitan dengan Bunga yang Terkenal sebagai Perlambang Cinta dan

peony

Cantik dan anggun. Dua kata itu mungkin tak cukup untuk menggambarkan kecantikan bunga peony yang jadi inspirasi desain perhiasan. Bunga yang punya nama lain Botan ini termasuk ke dalam keluarga Paeoniaceae lho, merupakan bunga yang terkenal karena wangi dan tampilan visualnya. Selain itu, ia juga diketahui merupakan bunga kesukaan Meghan Markle, putri Kerajaan Inggris.


 

COMPASSION Diamond Ladies Ring JNC-JDR2030

Diamond Ladies Ring DCWS0075

IDR 6,735,000

Descriptions & Detail

Compassion mencakup dua hal: Niat dan Tindakan. Niatnya hanya membuka hati untuk orang lain, dan tindakan memberikan isyarat yang baik.

 

Specification

Diamond 7 = 0.218 TCW NC/VS

IDR 4,063,000

Descriptions & Detail

Diamond 1 = 0.0580 TCW NC/VS

 

Specification

Diamond 1 = 0.054 TCW NC/VS

Ciri-Ciri Bunga Peony

Ada yang menarik lho. Ah, bunga ini keren banget lho! Gampang banget dikenali dibanding bunga-bunga lain:

  • Kelopaknya banget sekali dan ukuran besar. Bisa sampai diameter 25 cm.
  • Bentuknya seperti mangkok, tapi ada juga yang menyebutnya mirip tanaman kol sih.
  • Ada berbagai macam warna. Yang jadi favorit banyak orang adalah pink, kuning, putih, dan burgundi.
  • Nektarnya bisa bikin semut jatuh cinta. Beda banget kan sama bunga-bunga lain yang biasanya digandrungi oleh serangga, burung, atau lebah.

Arti Bunga Peony

Konon, kata orang-orang dulu, bunga ini ternyata 'reinkarnasi' dari murid dewa penyembuh di mitologi Yunani, namanya Peon. Ceritanya, Peon ini pintar banget sampai-sampai gurunya sendiri cemburu. Saking cemburunya, dewa Zeus pun harus 'intervensi' nih dengan merubah Peon jadi bunga supaya selamat. Nah, dari situlah muncul bunga ini beserta legenda dan mitosnya.

Makanya, banyak yang percaya kalo bunga ini punya kekuatan kesembuhan. Maknanya? Selain jadi simbol harapan, bunga ini juga melambangkan kebahagiaan, kesehatan, dan kehormatan. Asyik kan? Bunga yang tidak cuma cantik, tapi juga penuh makna!

Makna Filosofis Bunga Peony

Bunga yang kini banyak digandrungi banyak orang di seluruh dunia ini, memiliki beberapa makna dan filosofi di dalamnya selain manfaat untuk kesehatan. Makna filosofisnya, yaitu:

1. Keberuntungan

Sebagian masyarakat Cina meyakini jika memasang lukisan bunga ini, diharapkan keberuntungan dan kesuksesan akan datang menaungi tempat tersebut.

2. Kedamaian

Tahu tidak, bunga satu ini tidak cuma cantik, tapi punya makna yang dalam? Dia melambangkan kedamaian dan kesejahteraan, lho! Filosofis banget kan? Jadi, kalau kamu lihat bunga yang berkelopak kecil-kecil ini, ia seakan-akan berbisik memberitahumu untuk hidup tenang dan sejahtera. Serasa dapat reminder dari alam untuk selalu cari kedamaian dalam hidup.

3. Cinta dan Kebahagiaan

Kalau kamu perhatikan, di banyak pesta pernikahan, bunga cantik ini jadi bintangnya lho. Nah, bukan tanpa alasan nih! Banyak yang bilang, ia merupakan simbol dari cinta dan kebahagiaan. Jadi, bukan cuma soal estetik aja, tapi ada makna mendalam di baliknya.

Mengapa Peony Jadi Inspirasi Desain Perhiasan?

Seperti yang disebutkan di atas, bunga satu ini merupakan salah satu bunga yang paling populer di seluruh dunia, tidak hanya karena keindahannya tapi juga karena makna di baliknya.

1. Keindahan Universal

Bentuk bunga yang cantik membuatnya mudah untuk ditransformasikan menjadi berbagai jenis perhiasan, mulai dari kalung, anting, cincin, hingga bros. Itulah sebabnya, Diamond&Co terinspirasi untuk membuat perhiasan dengan desain mirip bunga ini.

2. Makna Positif

Karena memiliki banyak makna yang positif, banyak orang memilih perhiasan dengan motif bunga ini sebagai hadiah untuk orang yang mereka cintai atau sebagai simbol keberuntungan bagi diri mereka sendiri.

3. Fleksibilitas Desain

Peony dapat diwujudkan dalam berbagai gaya desain, mulai dari yang klasik, modern, hingga kontemporer. Ini memungkinkan perhiasan berdesain bunga ini dapat disesuaikan dengan selera banyak orang. Fleksibilitas ini sesuai dengan konsep perhiasan dari Diamond&Co dimana mereka cocok untuk semua kalangan dan momen karena fleksibilitasnya.

Dengan kombinasi antara keindahan fisik dan makna di baliknya, tidak heran jika bunga ini menjadi inspirasi bagi banyak perancang perhiasan. Memakai perhiasan dengan desain ini bukan hanya sekadar menunjukkan keindahan, tapi juga mengkomunikasikan makna mendalam yang melekat pada bunga tersebut.

Tertarik? Saatnya kamu belanja perhiasan di butik Diamond&Co. Tidak hanya makna mendalam dari segi desain dan makna, melainkan ada banyak keuntungan yang bisa kamu peroleh, yakni:

  • 100& berlian alami
  • Punya sertifikat GIA
  • Cicilan 0%


 

Diamond Ladies Ring DRS0050

Diamond Ladies Ring DCWSS0060

IDR 5,083,000

Descriptions & Detail

Diamond 1 = 0.1220 TCW NC/VS

 

Specification

Diamond 1 = 0.121 TCW NC/VS

IDR 4,653,000

Descriptions & Detail

Tampil lebih cantik dan berkilau dengan cincin berlian dari Diamond n Co.
 

 

Specification

Diamond 9 = 0.154 TCW NC/VS

Back to Top